Tulang Bawang Barat, (Beritapiral.com) – Masih dalam momen Hari Raya Idul Fitri 1446 H / 2025 M, Bupati Tulang Bawang Barat (Tubaba), Novriwan Jaya, S.P., dan Wakil Bupati Tubaba, Nadirsyah menghadiri Halal Bihalal Keluarga Besar Persatuan Wredatama Republik Indonesia-Kerukunan Wanita Wredatama (PWRI-KERTA) Tubaba.
Acara yang penuh keakraban ini berlangsung di Kafe Incess Dewi, Tiyuh Pulung Kencana, Kec. Tulang Bawang Tengah (TBT), Selasa (15/04/2025).
Dalam acara tersebut Novriwan Jaya berpesan kepada seluruh Anggota PWRI-KERTA Tubaba untuk tetap membantu memajukan Kabupaten Tubaba.
“Walaupun kita sudah purna tugas tetapi tetap berikan karya, pemikirian, pengalaman kita untuk bersama-sama memajukan Kabupaten Tubaba,” ajak Novriwan.
Selain itu Novriwan juga menerangkan salah satu program Pemkab Tubaba untuk mengembangkan budidaya ternak kambing.
“Kedepan kami akan mencoba mengembangkan budidaya ternak kambing, mengingat ternak kambing kita di tubaba sudah menjadi lumbung di sumatra,” ucapnya.
Ditempat yang sama, Ketua PWRI Tubaba, H. Nur Muhammad, S.Sos,. MM. menjelaskan anggota aktif KPRI-Kerta Kabupaten Tubaba saat ini berjumlah 711 orang yang terbagi di 9 Kecamatan.
“Adapun yang wajib menjadi anggota KPRI ini merupakan pensiunan PNS maupun suami/istri dari pensiunan PNS itu sendiri,” terangnya.
“Alhamdulillah yang hadir pada hari ini berjumlah 83 orang,” tambahnya.
Halal Bihalal ini menjadi bukti nyata semangat kebersamaan dan sinergi yang terus terjalin di Kabupaten Tubaba, mencerminkan nilai-nilai Idul Fitri yang penuh kehangatan dan persaudaraan.
Tampak hadir mendampingi Bupati Tubaba dalam acara tersebut, Kepala Diskominfo Tubaba, Kepala BKPSDM Tubaba, Kepala Satuan Pol-PP Tubaba, Kepala Badan Kesbangpol Tubaba, serta Camat TBT. (Red)